Candi Singosari


Candi singosari adalah candi Hindu-Buddha peninggalan Kerajaan Singhasari yang terletak di Desa Candirenggo, Kecamatan Singosari. Cara pembuatan candi ini adalah dengan menumpuk batu sampai ketinggian tertentu lalu mungukir dari atas ke bawah. Kuat dugaan candi ini tidak pernah selesai dibangun. 

Candi Singosari menempati areal 200 m x 400 m dan terdiri dari beberapa candi. Bangunan candi utama dibuat dari batu andesit, menghadap ke barat, berdiri pada alas bujur sangkar dan tinggi candi 15 m. Candi ini kaya akan arca, relief, dan ukiran

Tidak ada komentar:

Posting Komentar